Perbedaan Kain Jumputan Handmade dengan Kain Jumputan Cap/Printing

Jumputan merupakan salah satu teknik membuat motif kain, dengan menggunakan ikatan sebagai perintangya sehingga terbentuklah sebuah motif. Tidak seperti batik, yg perintang nya menggunakan malam. Keistimewaan Jumputan adalah kain yang diwarnai dengan teknik ini tidak bakal pernah sama persis satu dengan lainnya sehingga jika Anda memakai Jumputan maka tidak akan ada orang yang punya corak yang sama dengan kain yang kamu pakai. Kalau ada motif jumputan yg sama persis, bisa dipastikan kalau itu jumputan printing/cap.

DEA MODIS Batik dan Jumputan
📍Alamat : Jl. Soga 64A Batikan Tahunan Umbulharjo Yogyakarta
🖼Instagram : dea_jumput

Jadi, apa sih perbedaan Jumputan Handmade dengan Jumputan Cap/Printing?

1. Cara Pembuatan
Dari cara pembuatan, Jumputan Handmade dan Jumputan Cap/Printing tentu berbeda. Jumputan Handmade dibuat secara manual dan melalui proses yang panjang. Proses pembuatannya tidak cukup 1 minggu. Sedangkan Jumputan Cap/Printing
tidak jauh berbeda dengan produksi melalui proses sablon manual atau printing mesin pabrik pada kaus atau bahan pakaian lainnya


DEA MODIS Batik dan Jumputan
📍Alamat : Jl. Soga 64A Batikan Tahunan Umbulharjo Yogyakarta
🖼Instagram : dea_jumput
Facebook : Dea Modis Batik dan Jumputan
💬 WA : 082227206922

 

 2. Waktu Pembuatan
Berdasarkan waktu pembuatan, tentu Jumputan Cap/Printing lebih cepat pengerjaannya. Dalam waktu 1 hari, bisa menghasilkan bermeter-meter kain. Sedangkan Jumputan Handmade harus melalui proses penjiplakan pola, penjumputan, pencelupan warna, pencucian yang dilakukan berkali-kali sampai akhirnya jadi sebuah kain

3. Warna
Warna pada kain jumput dapat dijadikan acuan untuk mengetahui, jumputan itu handmade atau printing/cap. Pada Jumputan Handmade  warna kain tembus sehingga kedua sisi memiliki warna, karena proses pembuatan kain jumput melalui pengecelupan. Sedangkan Jumputan Printing/Cap biasanya tidak tembus sehingga warnanya hanya nampak pada salah satu sisi. Selain itu, Jumputan Printing/Cap akan lebih cepat pudar baik warna maupun motifnya.

DEA MODIS Batik dan Jumputan
📍Alamat : Jl. Soga 64A Batikan Tahunan Umbulharjo Yogyakarta
🖼Instagram : dea_jumput
Facebook : Dea Modis Batik dan Jumputan
💬 WA : 082227206922

 

4. Motif
Jumputan Handmade
meskipun sama-sama membuat motif lingkaran, hasil jadi motifnya akan berbeda satu dengan lainnya. Sedangkan Jumputan Printing/Cap bentuk motifnya akan terlihat sama persis antara satu dengan yg lainnya.

5. Harga


DEA MODIS Batik dan Jumputan
📍Alamat : Jl. Soga 64A Batikan Tahunan Umbulharjo Yogyakarta
🖼Instagram : dea_jumput
Facebook : Dea Modis Batik dan Jumputan
💬 WA : 082227206922

 Dari proses pengerjaan saja sudah beda, itulah sebabnya Jumputan Printing/Cap memiliki harga yang lebih murah dibanding Jumputan Handmade. Karena proses pembuatan memang jauh lebih mudah. Dari proses pembuatan dan keeksklusifan, memang pantas Jumputan Handmade dipatok dengan harga mulai dari Rp 200.000 tergantung dari kerumitan motif.

 

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar